Selamat Datang

1 Oktober 2011

Nigel De Jong Kecanduan Angry Birds


EPICENTRUM -- Sejak diluncurkan akhir 2009, Angry Birds sudah menjadi mobile game paling hit di dunia. Tak hanya anak dan remaja yang kecanduan dengan permainan ini, orang-orang dewasa juga menggemarinya, termasuk para pejabat dan selebriti seperti Justin Bieber. Tetapi siapa sangka, pemain sepak bola sekelas Nigel De Jong juga tergila-gila dengan game dengan ikon-ikon burung berwarna-warni ini.


De Jong mengaku sudah cukup lama menggandrungi permainan yang dikembangkan oleh pengembang game asal Finlandia, Rovio Mobile, ini. Menurutnya, permainan inilah yang membuatnya lebih bersemangat sebelum turun ke lapangan.

Gelandang bertahan Manchester City ini mengaku kerap memainkan game ini di ponselnya sebelum pertandingan. Biasanya dia memainkannya di kamar ganti. "Biasanya saya mendengarkan iPod 15 menit sebelum pertandingan dan memainkan Angry Birds di ponsel saya," katanya seperti dikutip dari The Sun.

Saking asyiknya memainkan game ini, De Jong mengaku kerap lupa waktu. Bahkan beberapa teman, lanjutnya, perlu mengingatkannya berulang kali untuk mengakhiri permainan itu.

"Saya selalu merasa santai saat memainkannya dan orang-orang akan berteriak pada saya untuk segera bersiap-siap karena kami akan segera bertanding. Tapi saya kadang masih asyik bermain Angry Birds. Saya benar-benar kecanduan," tambahnya.

Angry Birds adalah mobile game yang pertama kali diaplikasikan di iPad atau iPhone. Namun, kini sudah bisa dimainkan di banyak media. Sejak diluncurkan sampai Maret 2011 lalu, game ini sudah diunduh oleh 100 juta orang.

Sumber: Kompas.com

Tidak ada komentar: